Kanal

Juventus Amankan Poin Penuh Saat Jamu Sassuolo

Turin, Hariantimes.com - Dalam lanjutan pekan keempat Liga Italia 2018-2019, Juventus sukses mengamankan poin penuh saat menjamu Sassuolo di Allianz Stadium, Minggu (16/09/2018) malam WIB. 

Cristiano Ronaldo menjadi bintang pada laga ini dengan menyumbangkan dua gol untuk Bianconeri. Sementara tim tamu baru mampu memperkecil ketertinggalan di menit akhir pertandingan. Laga Juventus vs Sassuolo pun berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Juventus. 

Ronaldo memborong semua gol kemenangan Bianconeri, julukan Juventus, yang dicetak pada menit ke-50 dan (60'). Sementara itu, gol balasan Sassuolo dicetak oleh Khouma Babacar pada masa injury time. 

Kemenangan ini membuat Juventus menjaga tren kemenangannya di Liga Italia. Juventus memimpin klasemen sementara dengan koleksi poin sempurna, 12. Bagi Sassuolo, ini adalah kekalahan pertama di musim ini. Sassuolo tetap berada di peringkat tiga dengan koleksi tujuh poin.

Bertanding di Stadion Allianz, Juventus tampil sangat efektif dalam dua babak. Si Nyonya Tua berhasil menciptakan 15 peluang dengan lima diantaranya tepat sasaran. Hanya, secara penguasaan bola, Sassuolo unggul tipis sebesar 52 persen. Pada babak pertama, tidak banyak peluang yang tercipta. Juventus gagal menorehkan tembakan tepat sasaran, sementara Sassuolo punya satu peluang. Babak pertama berakhir imbang tanpa gol. 

Lima menit babak kedua berjalan, seisi Stadion Allianz bersorak menyambut gol Ronaldo. Berawal dari sepak pojok, Ronaldo berhasil memanfaatkan bola liar kesalahan Ferrari dalam menghalau bola. Ronaldo harus menunggu hingga pertandingan keempat dan 27 tembakan ke arah gawang untuk mencetak gol pertamanya di Liga Italia. Berhasil mencetak gol pertamanya, Ronaldo terlihat semakin percaya diri. Hal ini terbukti pada menit ke-65 ketika Ronaldo menggandakan keunggulan Juventus.

Berawal dari serangan balik, Emre Can mengirimkan umpan mendatar kepada Ronaldo yang sudah menunggu di dalam kotak penalti. Mendapatkan ruang tembak yang lebar, Ronaldo melepaskan tendangan keras kaki kiri yang meluncur deras ke kiri gawang Sassuolo. Ini adalah gol liga ke-400 Ronaldo sepanjang karier sepak bolanya. Sassuolo baru bisa memperkecil kedudukan lewat kaki Khouma Babacar pada menit ke-90. Menjelang akhir pertandingan, terjadi insiden yang membuat Douglas Costa menerima kartu merah langsung. Costa terlihat meludahi Federico Di Francesco setelah terlibat adu mulut.

Pelatih Juve, Massimiliano Allegri memberikan pujian atas penampilan apik para pemainnya pada laga tersebut. Pujian Allegri dikhususkan untuk Trio lini depan timnya yakni Ronaldo, Paulo Dybala, dan Mario Mandzukic yang ia nilai bermain cukup baik pada laga kontra Sassuolo tersebut. Allegri juga sedikit mengomentari gol pertama Ronaldo untuk timnya. Menurutnya, dua gol Ronaldo berhasil melepaskannya dari belenggu.

“Kami bermain cukup baik sejak awal. Tapi kami justru tidak mampu mencetak satu gol pun di babak pertama. Maka saya ingin kami kembali bermain sebagai tim di babak kedua.. Saya suka trio di lini depan Ronaldo-Dybala-Mandzukic. Sassuolo bermain bagus, tapi kemudian kami mengambil alih permainan. Kami tidak bermain sederhana hari ini, terlalu banyak backheel. Ketika hanya ada 5 menit tersisa Anda harus bermain sederhana, sehingga para pembela tidak gugup,” ujar Allegri seperti dilansir Hariantimes.com dari Gianluca Dimarzio, Senin (17/09/2018).

Meski demikian, Allegri, mengaku sangat senang pemain bintangnya tersebut akhirnya mampu membawa timnya meraih kemenangan setelah melewati tiga pertandingan sebelumnya tanpa raihan satu gol pun.

Pelatih asal Italia itu mengaku jika sebenarnya ia sudah memprediksi jika pemainnya tersebut akan mencetak gol di laga kontra Sassuolo. Hal itu diyakini Allegri sebab Ronaldo selalu memiliki peluang saat membela Juve pada laga-laga sebelumnya.

“Saya tahu Cristiano akan mencetak gol, Anda bisa tahu dari pertandingan sebelumnya di mana ia nyaris mencetak gol. Ini awal yang baik baginya juga bagi kami. Saya yakin momen ini membantunya keluar dari kesulitan,” ujar Allegri.

Kemenangan atas Sassuolo sekaligus membawa Juve menjadi satu-satunya tim yang mampu menyapu bersih empat laga dengan kemenangan awal musim ini. Hasil positif itu juga membuat Samir Khedira dan kolega kukuh di puncak klasemen sementara Liga Italia 2018-2019 dengan koleksi 12 poin.

Sementara itu, Cristiano Ronaldo tengah berbahagia. Pasalnya, pria berusia 33 tahun itu mampu mengakhiri paceklik golnya bersama Juventus. Tidak tanggung-tanggung, ia mampu menyarangkan dua gol pada laga melawan Sassuolo.

Gol pertama dicetak Ronaldo lewat sentuhan ringan setelah bola memantul dari tiang gawang. Sedangkan proses gol kedua berawal dari umpan Sami Khedira yang diselesaikan dengan tendangan mendatar ke sudut gawang Andrea Consigli.

Selebrasi khas Ronaldo pun dua kali terlihat di pinggir lapangan Stadion Allianz, Turin, pada Minggu 16 September 2018 malam WIB. Sang pemain langsung mengekspresikan kegembiraannya lewat unggahan di akun Instagram.

“Saya sangat senang telah mencetak dua gol pertama bersama Juventus!. Di atas segalanya, saya senang karena telah berkontribusi pada kemenangan penting buat tim,” tulis pria berjuluk CR7 tersebut di akun Instagramnya, Senin (17/09/2018).

Dua gol Ronaldo memantapkan posisi Juventus di puncak klasemen sementara Liga Italia 2018-2019. Si Nyonya Tua menjadi satu-satunya tim yang mampu menyapu bersih kemenangan di empat laga pertama Serie A.

Gol Ronaldo Hanya Keberuntungan

Juventus sukses membungkam tim tamu dengan skor tipis 2-1. Kendati begitu, Pelatih Sassuolo, Roberto De Zerbi menilai, gol pertama Juve yang dicetak oleh Ronaldo hanyalah sebuah keberuntungan.

"Saya sangat senang dengan penampilan tim, jelas bahwa kekalahan itu mengganggu saya, tetapi kami tahu kami harus bermain melawan yang terbaik. Saya sedih dengan cara kami kebobolan gol pertama, bagaimana rebound itu terjadi. Saya pikir itu adalah momen keberuntungan Cristiano Ronaldo. Kemudian kami mengalami yang kedua pada serangan balik, tetapi itu berarti kami harus menggeser permainan kami. Kami mulai bermain lebih baik, kesulitan besar yang Anda temukan ketika Anda menghadapi Juventus adalah bahwa mereka tidak memberikan referensi yang jelas, Anda tidak dapat mempersiapkannya seperti pertandingan lain,” ujar De Zerbi seperti dilansir Hariantimes.com dari Calcio Mercarto, Senin (17/09/2018).

Akan tetapi, meski Sassuolo gagal meraih poin penuh di Allianz Arena, De Zerbi mengaku cukup puas dengan penampilan para pemainnnya di lapangan. Pelatih asal Italia itu cukup senang karena timnya mampu memberikan perlawanan pada pertandingan tersebut.(*/ron)

 
Susunan Pemain 

Juventus: 1-Woijciech Szczesny; 20-Joao Cancelo, 4-Medhi Benatia, 19-Leonardo Bonucci, 12-Alex Sandro (Juan Cuadrado 80'); 6-Sami Khedira, 23-Emre Can (Rodrigo Bentancur 71'), 14-Blaise Matuidi; 10-Paulo Dybala, 17-Mario Mandzukic (Douglas Costa 61'), 7-Cristiano Ronaldo. 

Pelatih: Massimiliano Allegri 

Sassuolo: 47-Andrea Consigli; 21-Pol Lirola, 2-Marlon, 31-Gian Marco Ferrari, 6-Rogerio (Cristian Dell'Orco 72'); 32-Alfred Duncan, 73-Manuel Locatelli, 68-Mehdi Bourabia; 25-Domenico Berardi, 9-Filip Duricic (Federico Di Francesco 61'), 27-Kevin-Prince Boateng. 

Pelatih: Roberto De Zerbi 

Wasit: Daniele Chiffi

Berita Terkait

Berita Terpopuler