Kanal

Penutupan PKKBM, Mahasiswa STT Dumai Dipasangkan Jas Almamater

Dumai, Hariantimes.com - Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Tahun 2022 Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Dumai resmi ditutup Senin (12/09/2022).

Pada penutupan PKKBM ini, mahasiswa baru yang akan segera melaksanakan perkuliahan Tahun Ajaran 2022/2023 dipasangkan jas almamater.

"Kegiatan PKKBM ini diselenggarakan dari tanggal 08 hingga10 September 2022. Jumlah mahasiswa baru yang mengikuti kegiatan PKKBM ini sebanyak 307 orang," sebut Ketua STT Dumai Dra Hj Sirlyana, MP kepada Hariantimes.com, Senin (12/09/2022).

Pada kegiatan PKKBM ini, sebut Sirlyana, seluruh mahasisw baru diberi penjelasan mengenai pendidikan tinggi Indonesia khususnya teknik, peraturan akademik dan layanan kamahasiswaan. Selain itu, juga ada pengenalan profil STT Dumai mulai dari Struktur Organisasi, Visi, Misi dan Fungsi STT Dumai.

"Mahasiswa baru juga kita bekali dengan materi Literasi Teknologi Pondasi Pendidikan Tinggi pada Era Revolusi Industri 4.0, Peraturan Baris Berbaris (PBB) oleh TNI Angkatan Darat Dumai serta mengenalkan profil prodi, pengenalan dosen tiap prodi, kurikulum Prodi, program dan konsentrasi keilmuwan tiap prodi, Penasehat Akademik, Prospek peluang kerja lulusan (potensi kota dumai bagi pencari kerja dan tantangannya). Disamping itu juga ada materi motivasi Spiritual, Pembentukan Karakter mahasiswa Sebagai Intelektual dan Anti kekerasan serta Motivasi Belajar oleh Tahidin Mas’ud. Dan terakhir ada Materi Mahasiswa Menulis (Norma kehidupan kampus, khususnya karya tulis dan plagiarisme) serta Pengenalan organisasi intra kampus dan Bahaya NAPZA & Pergaulan Bebas oleh BNN Kota Dumai," beber Sirlyana.(*)

Berita Terkait

Berita Terpopuler