BMKSB Ingatkan Musliadi, Engki Johan: Kalau Tidak Faham Lebih Baik Diam Saja


Dibaca: 1902 kali 
Selasa, 26 April 2022 - 20:17:00 WIB
BMKSB Ingatkan Musliadi, Engki Johan: Kalau Tidak Faham Lebih Baik Diam Saja Foto : Engki Johan, Wakil Sekretaris Bidang Kepemudaan BMKSB.

TELUK KUANTAN, HarianTimes.com Barisan Muda Kuantan Singingi Bersatu (BMKSB) kecewa dengan sekelas Musliadi yang disapa Cak Mus tidak mencerminkan sebagai eks Anggota DPRD Kuansing 2 periode.

Dimana seharusnya sekelas Cak Mus melihat suatu persoalan harus lebih jernih lagi, dan objektif. “Sangat kita sayangkan eks DPRD begitu sesumbar menanyakan siapa IKKS,” ujar Wakil Sekretaris Bidang Kepemudaan BMKSB, Engki Johan kepada HarianTimes.com di Teluk Kuantan, Selasa (26/04/2022).

Sejatinya, sambung Engki Johan, IKKS adalah wadah masyarakat Kuantan Singingi di perantauan, termasuk di Kota Pekanbaru yang di dalamnya banyak pemikir, dan tentunya tetua orang Kuansing di perantauan Kota Pekanbaru, menjadi tempat bertanya dan tempat minta sifatan.

Terkait acara buka bersama yang ditaja BMKSB dengan Plt Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Drs H Suhardiman Amby Ak MM beberapa waktu lalu, adalah murni niatan pemuda Kuantan Singingi untuk merajut silaturahmi cucu kemenakan adik abang serta anak bapak di bulan suci ramadhan.

“Padahal niat baik Barisan Muda Kuantan Singingi Bersatu sembari audiensi Plt Bupati Kuantan Singingi serta Ketua DPRD Kuantan Singingi yang diisi dialog dan meramu pemikiran guna majunya Kabupaten Kuantan Singingi,” tegas Engki.

“Cak Mus malah dengan entengnya menganggap IKKS memihak dalam acara tersebut, saran kami kalau tidak tahu lebih dan tidak faham lebih baik diam saja. Fokus saja dengan ibadahnya, sangatlah tidak mungkin sekaliber cendikiawan Kuantan Singingi memihak dalam pergalahan elit Kuantan Singingi karena kita tau betul orang Kuantan paling pantang menjadi latah,” tegasnya mengingatkan.

Dimana hal ini, kata Engki, tentu sudah di runut paham pada yang halus dalam menilik persoalan. “Kalau pun Musliadi alias Cak Mus sanksi dengan acara IKKS yang di danai oleh Pemda Kuantan Singingi, kan ternyata tidaklah demikian, tidak seharusnya serta merta langsung menyalahkan begitu,” ujarnya.

Menurut Engki, kegiatan tersebut murni diisi dengan rangkaian acara dari BMKSB. Kemudian, sambung Engki, dirinya mewakili BMKSB minta kepada Cak Mus, sudahilah sifat merasa paling Kuantan Singingi.

“Semua kita menaruh harapan untuk kemajuan tanah tumpah darah kita ini, dengan catatan tidak merendahkan tetua kita di IKKS ini. BMKSB meminta jangan ada lagi sikap tendensius seperti yang di sampaikan Musliadi tersebut,” tandasnya.*