Kapolresta Pekanbaru Beri Penghargaan ke Personel Bhabinkamtibmas dan Nakes


Dibaca: 926 kali 
Jumat, 01 Oktober 2021 - 23:17:35 WIB
Kapolresta Pekanbaru Beri Penghargaan ke Personel Bhabinkamtibmas dan Nakes Kapolresta Pekanbaru Beri Penghargaan ke Personel Bhabinkamtibmas dan Nakes.

Pekanbaru, Hariantimes.com - Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Dr Pria Budi SIK MH memberikan penghargaan kepada personel Bhabinkamtibmas dan tenaga kesehatan (nakes) di halaman belakang Mako Polresta Pekanbaru pada pukul 07.10 WIB.

Penghargaan ini diserahkan atas prestasi serta pencapaian kerja dalam menyelesaikan tugas yang diberikan melalui Aplikasi Bersama Selamatkan Riau (BSR). 

Dalam pelaksanaan pemberian penghargaan yang dilakukan  waktu setempat, Kapolresta memberikan penghargaan kepada Personel Bhabinkamtibmas dan Tenaga Kesehatan Pekanbaru 

Kapolresta menjelaskan, penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas keberhasilan yang telah dicapai dalam menjalankan dan menyelesaikan tugas-tugas yang telah diberikan dalam pelaksanaan Tracing dan Rekomendasi dengan baik melalui aplikasi BSR selama ini, yang dihadiri oleh PJU Polresta Pekanbaru, Kapolsek Jajaran Polresta Pekanbaru, Personel Polresta Pekanbaru," beber Kapolresta.

"Ada dua orang yang kami beri penghargaan. Pertama; Bhabinkamtibmas Bripka Yuli Waluyo dalam hal kategori Bhabinkamtibmas terbaik atas pencapain sebagai Tracing pada Aplikasi Bersama Selamatkan Riau (BSR) yang di gagas oleh Kapolda Riau. Dalam aplikasi yang diberikan kepada Bhabinkamtibmas, Bripka Yuli Waluyo berhasil melakukan sebanyak 2,078 kali tracing. Yang kedua; dari Tenaga Kesehatan yaitu Dokter Dona Hariyanti, dalam Aplikasi Bersama Selamatkan Riau (BSR) ini juga mampu memberikan sebanyak 621 rekomendasi dan terbanyak dari Tenaga Kesehatan yang terdaftar di Aplikasi ini. Dan saya ucapkan terimakasih kepada Pak Waluyo dan ibu Dona, karena telah melakukan tugas dengan baik dan terus meningkatkan lagi. Semoga ini mampu memotivasi rekan Bhabinkamtibmas dan Tenaga Kesehatan dalam melaksanakan tugas," harapnya.

Hal ini, kata Kapolresta, merupakan bentuk dorongan dari Kapolresta Pekanbaru kepada Personel Bhabinkamtibmas dan Tenaga Kesehatan Kota Pekanbaru untuk lebih semangat menjalankan dan menyelesaikan tugas-tugas yang telah menjadi tanggung jawab dalam menangani Covid-19 yang belum kunjung usai di Kota Pekanbaru.

"Saya berharap melalui Aplikasi Bersama Selamatkan Riau (BSR) dapat membantu dan meringankan tugas personil Bhabinkamtibmas dan Tenaga Kesehatan lainnya dan juga termotivasi dalam melaksanakan kinerja di daerah masing-masing dengan baik dan tuntas, agar nantinya Covid-19 di Kota Pekanbaru cepat selesai dan Masyarakat Kota Pekanbaru mampu menjalankan aktivitas seperti biasanya dengan normal," harap Kapolresta.(*)