Polsek Tebingtinggi Barat Distribusikan 1,1 Ton Beras ke Masyarakat Pulau Merbau


Dibaca: 1293 kali 
Senin, 31 Agustus 2020 - 22:01:14 WIB
Polsek Tebingtinggi Barat Distribusikan 1,1 Ton Beras ke Masyarakat Pulau Merbau Polsek Tebingtinggi Barat Distribusikan 1,1 Ton Beras ke Masyarakat Pulau Merbau.

Meranti, Hariantimes.com - Polsek Tebingtinggi Barat mendistribusikan 1,1 ton beras kepada masyarakat yang terdampak virus Corona atau Covid-19 di Kecamatan Pulau Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti, Senin (31/08/2020).

 Beras tersebut langsung dipimpin Kapolsek Tebingtinggi Barat, Iptu AGD Simamora SH MH bersama Kanit Binmas Polsek Tebingtinggi Barat, Aiptu Suryadi, para Bhabinkamtibmas Kecamatan Pulau Merbau, Ba Unit Intelkam Polsek Tebingtinggi Barat, Briptu Rezki DH dan dihadiri Camat Pulau Merbau Atan Ibrahim MPd serta para kades.

Pendistribusian dilakukan di kantor Camat Renak Dungun, Kecamatan Pulau Merbau.
Adapun jumlah beras yang didistribusikan yakni untuk Desa Semukut (10 Karung), Desa Centai (10 Karung), Desa Padang Kamal (10 Karung), Desa Teluk Ketapang (10 Karung) dan Desa Ketapang Permai (10 Karung). 

Kemudian Desa Batang Meranti (10 Karung), Desa Renak Dungun (10 Karung), Desa Kuala Merbau (10 Karung), Desa Tanjung Bunga (10 Karung), Desa Baran Melintang (10 Karung), dan Desa Pangkalan Balai (10 Karung). 

Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK melalui Kapolsek Tebingtinggi Barat Iptu AGD Simamora SH MH mengungkapkan, pendistribusian Beras tersebut merupakan bantuan  kepada warga Pulau Merbau yang terdampak Covid-19. 

Kemudian terjalinnya silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, ini juga merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19 dan hadirnya negara ditengah-tengah masyarakat.

"Diharapkan dengan pendistribusian ini masyarakat dapat terbantu dalam memenuhi kehidupan sehari-hari sehingga terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif. Selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan lancar," ungkapnya.(*)

Penulis: Tengku Harzuin