Rapat Bersama TAPD, Banggar DPRD Riau Pertanyakan Penyebab Tidak Tercapainya Target Pendapatan Daerah


Dibaca: 1230 kali 
Senin, 03 Agustus 2020 - 23:39:15 WIB
Rapat Bersama TAPD, Banggar DPRD Riau Pertanyakan Penyebab Tidak Tercapainya Target Pendapatan Daerah Banggar DPRD Provinsi Riau rapat dengan TAPD Provinsi Riau, Senin (03/08/2020)

Pekanbaru, Hariantimes.com - Badan Anggaran (Banggar) DPRD Provinsi Riau rapat dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Provinsi Riau, Senin (03/08/2020)

Rapat yang mengagendakan Pembahasan Ranperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Provinsi Riau tahun anggaran 2019 ini dipimpin Wakil Ketua DPRD Riau Zukri bersama Anggota Banggar Parisman Ikhwan, Robin P Hutagalung, Sugeng Pranoto, Eddy A Mohd Yatim, Manahara Napitupulu, Muhammad Aulia, Markarius Anwar, Mira Roza, Zulfi Mursal, Sunaryo, Syamsulrizal, Abu Khoiri, Husaimi Hamidi, Farida H Saad. 

Sementara Pemerintah Provinsi Riau diwakili oleh Sekretaris Daerah Yan Prana Jaya bersama jajarannya.

Dalam pemaparan dan penjelasan anggaran yang diterangkan oleh TAPD, Banggar mempertanyakan tentang apa penyebab tidak tercapainya target Pendapatan Daerah tersebut.

Pajak progresif untuk kendaraan bermotor pribadi juga belum ditetapkan sesuai ketentuan. Potensi penerimaan Pajak Air Permukaan yang belum ditetapkan sesuai ketentuan, penerapan target penerimaan pajak rokok tidak berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan, pengelolaan retribusi daerah belum optimal, penerimaan dana bagi hasil (DBH) perlu dioptimalkan dari pajak penghasilan (PPh) dan pajak bumi dan bangunan (PBB).

"Semua pembahasan ini bertujuan agar lebih memaksimalkan pemasukkan kas daerah provinsi Riau lebih baik dan maksimal lagi ditahun-tahun mendatang," ujar Wakil Ketua DPRD Riau Zukri.

Dikesempatan itu, Badan Anggaran DPRD provinsi Riau menghimbau agar Bapenda dan timnya agar lebih serius dan menjemput bola dalam melaksanakannya, ada follow up nya ditandai dengan terjadinya peningkatan pendapatan dari sebelumnya.(*)