Pilot Project Unit Kantor

Bank Riau Kepri Capem Tuanku Tambusai Terapkan Aktivitas Layanan Syariah


Dibaca: 2146 kali 
Selasa, 07 Juli 2020 - 17:56:22 WIB
Bank Riau Kepri Capem Tuanku Tambusai Terapkan Aktivitas Layanan Syariah Pemimpin Cabang Pembantu PT Bank Riau Kepri Tuanku Tambusai, Wan Edwin Nureddin.

Pekanbaru, Hariantimes.com - Bank Riau Kepri Capem Tuanku Tambusai telah memberikan pembiayaan syariah kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dari Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru.

Pembiayaan syariah ini sebagai realisasi program aktivitas layanan syariah di unit kantor konvensional.

Pemimpin Cabang Pembantu PT Bank Riau Kepri Tuanku Tambusai, Wan Edwin Nureddin menyampaikan, manajemen Bank Riau Kepri menunjuk Cabang Utama dan Cabang Pekanbaru. 

"Capem TuankuTambusai sebagai pilot project unit kantor yang menerapkan Aktivitas Layanan Syariah. Dimana cabang tersebut dapat melayani semua transaksi perbankan syariah, baik penghimpunan dana maupun pembiayaan," sebut pria yang akrab disapa Edwin ini kepada hariantimes.com via saluran whatsapp, Selasa (07/07/2020).

Sebelumnya, beber Edwin, Bank Riau Kepri konvensional hanya menerapkan program unit layanan syariah untuk penghimpunan dana seperti tabungan, deposito dan giro syariah serta pendaftaran haji. Apalagi dengan berhasilnya diterapkannya program Aktivitas Layanan Syariah ini, maka Direksi berharap nantinya semua unit kantor Bank Riau Kepri yang tersebar di Riau, Kepri dan Jakarta dapat segera memberikan layanan syariah guna mempercepat program konversi yang diamanatkan oleh seluruh pemegang saham.

"Portofolio kredit Bank Riau Kepri sudah mulai pelan-pelan dipindahkan ke Pembiayaan Syariah. Sehingga memudahkan proses konversi nantinya," ujar Edwin.(*)