Empat Anggota Koramil 0321-05/RM Bersama Warga Goro Perbaiki Jembatan Sungai Rumbai


Dibaca: 517 kali 
Ahad, 13 April 2025 - 08:05:07 WIB
Empat Anggota Koramil 0321-05/RM Bersama Warga Goro Perbaiki Jembatan Sungai Rumbai Empat Anggota Koramil 0321-05/RM Bersama Warga Goro Perbaiki Jembatan Sungai Rumbai.

Rohil, Hariantimes.com - Empat anggota Koramil 0321-05/RM yang dipimpin Sertu Suroyo bersama warga gotong royong (goro) memperbaiki jembatan besi yang rusak di Kelurahan Bangko Kanan Kecamatan Bangko Pusako Kabupaten Rohil, Sabtu (12/04/2025) petang.

Dalam kegiatan itu, Sertu Suroyo bersama tiga rekannya memberikan semangat kepada Ketua RT Herman dan Ketua RW Ahmad beserta masyarakat membantu memperbaiki jembatan besi Sungai Rumbai yang rusak akibat abrasi dengan kayu dan peralatan seadanya.

“TNI adalah bagian dari masyarakat yang selalu ada untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat,” ujar Danramil 05/RM Kapten Arh Iswandi Sikumbang didampingi Batituut Pelda Paijo dan Sertu Suroyo Minggu (13/04/2025) pagi.

Bergotong royong, sambungnya, merupakan sarana atau cara TNI untuk merangkul dan mengambil hati masyarakat agar selalu simpati kepada setiap Babinsa khususnya dan TNI pada umumnya. Karena dalam kegiatan gotong royong seorang Babinsa bisa langsung turun kelapangan dan hadir ditengah tengah masyarakat.

Tidak hanya itu, Babinsa juga selalu mengajarkan kepada masyarakat untuk menjaga kekompakan dan saling membantu satu sama lainnya, memberi contoh yang terbaik agar bisa jadi panutan masyarakat.

“Kesemuanya itu adalah demi kemanunggalan TNI dan Rakyat,” pungkas Danramil

Sementara itu, Ketua RW Ahmad mengapresiasi langkah TNI terutama personel koramil 05/RM yang cepat respon dan tanggap terhadap kondisi jembatan besi yang memprihatinkan.

"Mewakili warga kami ucapkan terimaksih atas perhatian bapak bapak TNI yang turun langsung bergotong royong memperbaiki jembatan yang rusak akibat abrasi ini. Semoga TNI selalu jaya dan dicintai rakyat," tutur Ahmad.(jon)