Inhil Tuan Rumah HPN 2023 Tingkat Provinsi Riau, Wardan: Saya Harap Kita Semua Dapat Serius


Dibaca: 602 kali 
Rabu, 03 Mei 2023 - 17:46:34 WIB
Inhil Tuan Rumah HPN 2023 Tingkat Provinsi Riau, Wardan: Saya Harap Kita Semua Dapat Serius Bupati Inhil HM Wardan saat rapat koordinasi persiapan HPN tingkat Provinsi Riau bersama seluruh panitia lokal dan OPD terkait lainnya, Rabu (03/05/2023).

Inhil, Hariantimes.com - Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) siap menjadi tuan rumah puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2023 tingkat Provinsi Riau yang akan dilaksanakan pada 24 hingga 28 Mei 2023 mendatang.

Sebagai tuan rumah, Bupati Inhil Drs HM Wardan MP meminta semua panitia dan pihak terkait serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) segera mematangkan persiapan.

"Sebagai tuan rumah tentu kita harus memberikan yang terbaik agar pelaksanaan ini dapat berjalan sukses," ungkap Bupati Inhil HM Wardan saat rapat koordinasi persiapan HPN tingkat Provinsi Riau bersama seluruh panitia lokal dan OPD terkait lainnya, Rabu (03/05/2023).

Bupati juga mengintruksikan masing-masing koordinator agar cepat mempersiapkan segala hal yang diperlukan. Jangan mengulur waktu lagi dan ciptakan pelaksanaan HPN nanti semarak dan menjadi yang paling baik.

"Saya harap kita semua dapat serius. Karena diawal masa jabatan saya dulu, juga diwarnai dengan perhelatan HPN Riau. Begitu juga diakhir masa jabatan saya, tentu saya harap kita semua dapat memberikan yang maksimal. Semoga ini menjadi kenangan terbaik di masa jabatan saya," ujar Bupati sembari mengingat waktu yang semakin dekat, sebagai kepala daerah dirinya meminta seluruh OPD untuk fokus bekerja dan mempersiapkan segala sesuatunya sesuai topik dan tema yang ditetapkan yaitu perkelapaan.

"Setelah rapat ini saya memerintahkan  masing-masing kordinator kegiatan yang diberikan kepercayaan untuk dapat melaksanakan rapat-rapat kecil serta membuat program dan time schedule sesuai tupoksi yang diembannya. Harapan saya dari pelaksanaan HPN ini bisa menunjukkan kepada masyarakat luas tentang berbagai potensi daerah yang menggambarkan kekhasan Indragiri Hilir khususnya yang berkaitan dengan kelapa,” harap Bupati.

Sementara itu, Ketua PWI Inhil Ardiansyah Julor memberikan apresiasi atas keseriusan Bupati Inhil HM Wardan dalam memberikan perhatian terhadap kegiatan HPN Tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Inhil.

"Terima kasih Pak Bupati atas keseriusan dan atensinya terhadap kegiatan ini. Kami yakin dengan sinergitas yang baik, kita bisa menjadi tuan rumah yang sukses," ucap Ardiansyah.

Untuk diketahui, rapat koordinasi kali ini kembali diikuti seluruh Kepala OPD dilingkungan Pemkab Inhil, wartawan yang tergabung pada organisasi PWI Inhil serta pihak-pihak terkait yang masuk dalam kepanitiaan lokal. (rls)