Prosesi Wisuda UMRI Sukses, Edo Cipta Wiganda Dominasi Bunga Papan Gandeng di Kampus


Dibaca: 4525 kali 
Sabtu, 27 November 2021 - 23:33:25 WIB
Prosesi Wisuda UMRI Sukses, Edo Cipta Wiganda Dominasi Bunga Papan Gandeng di Kampus (foto : Hendra Datuk). Edo Cipta Wiganda alias ECW Resmi Sandang Gelar SSi

PEKANBARU, HarianTimes.com — Prosesi wisuda Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) tahap 1 selesai, kurang lebih 50 gandeng papan bunga atas nama Edo Cipta Wiganda alias ECW tampak berjejer disepanjang jalan menuju Kampus UMRI tersebut.

Fenomena ini cukup mencengangkan, pasalnya dari 50 papan bunga gandeng tersebut, berasal dari sejumlah kalangan yang tidak seperti biasanya prosesi wisuda mahasiswa sebelumnya.

Kali ini, tampak berasal dari kalangan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota, Profesional, Swasta hingga tingkat provinsi dan bahkan tingkat nasional juga menghiasi di halaman UMRI, pada Sabtu (27/11/2021).

Mulai dari papan bunga gandeng yang berasal dari Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kuansing H Suhardiman Amby, Kajari Kuansing Hadiman SH MH, Plt Kadis Dikpora Kuansing H Masrul Hakim, Plt Kadis Lingkungan Hidup Rustam Mahmud, Plt Kadis SPMD Napisman, Camat Inuman Arifin serta Ikatan Wartawan Online (IWO) Kuansing dan Pimpinan SPBU Cerenti Rustam Efendi.

Kemudian juga terpajang bunga papan gandeng dari Forum Kepala Desa se Kuansing, DPC Demokrat Kuansing, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Kuansing Fedrios Gusni, Ketua Bintang Muda Indonesia (BMI) Kuansing Hendri M, Ketua Srikandi Demokrat Kuansing Husniah Gusni, Polsek Kuantan Tengah Brigadir Amin, Kapolsek Cerenti AKP Wan Mantazakka.

Selanjutnya juga tampak dari Ketua KNPI Riau Fuad Santoso, Ketua Komisi 3 DPRD Riau Husaimi Hamidi. Bahkan juga ada dari Walpri Bupati Bengkalis Risti Amalia, PT Putra Praga Jaya Jakarta Armudin, Pak Itam Kusnadi.

Ternyata, tidak tanggung-tanggung bunga papan gandeng yang dikirimkan oleh Plt Bupati Kuansing H Suhardiman Amby untuk ucapan selamat dan sukses yang ditujukan kepada ECW yang resmi dengan nama bertuliskan gelar belakang Edo Cipta Wiganda SSi, Plt Bupati Kuansing mengirimkan sebanyak 2 bunga papan gandeng dengan 2 jenis.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kuansing Hadiman SH MH mengucapkan selamat dan sukses atas terlaksananya prosesi wisuda UMRI, khususnya untuk Edo Cipta Wiganda SSi.

Hal itu disampaikan Kajari Kuansing Hadiman SH MH disela berlangsungnya kegiatan prosesi wisuda mahasiswa dan mahasiswi UMRI tahap 1 di Pekanbaru, pada Sabtu (27/11/2021) pagi menjelang siang.

"Selamat dan sukses Dinda Edo atas wisuda nya semoga ilmunya didapat bermanfaat bagi kita semua, Aamiin," ucap Hadiman.

Dikesempatan yang sama, Ketua BMI Kuansing Hendri M juga mengucapkan hal yang tidak jauh berbeda untuk Edo Cipta Wiganda SSi atau yang lebih dikenal selama ini sebagai ECW tersebut.

"Semoga dengan telah menyandang gelar SSi tersebut, semakin dewasa dan ilmu yang didapat bisa bermanfaat untuk masyarakat, bangsa dan negara," ucap Hendri.

"Terpenting lagi, banggakan orang tua dan cintai keluarga serta amalkan ilmu yang didapat untuk kebaikan," tukasnya, seraya mengakhiri.*